Tips menghindari pembajakan whatsapp

Pembajakan atau penyadapan akun whatsapp sekarang marak terjadi, salah satu modus yang dilakukan para pembajak ini biasanya melalui One Time Password atau OTP. OTP adalah kode yang berisi 6 digit nomor yang dikirimkan melalui SMS pada nomer kamu yang terdaftar di whatsapp dan itu bisa menjadi celah untuk membajak atau megakses akun whatsapp kamu.

Untuk menyulitkan para pelaku untuk mengakses akun kamu, alatwa.com akan memberikan beberapa tips pengamanan akun whatsapp mari simak tips-tips berikut ini.

1. Aktifkan fitur “two step verification”

  • Masuk ke aplikasi WhatsApp, lalu klik ikon tiga titik di pojok kanan atas pilih settings dan masuk ke menu Account

  • Pilih two step verification lalu enable, maka fiturnya akan aktif dan kamu bisa memasukkan PIN dan selanjutnya whatsapp akan meminta email yang terhubung dengan akun kamu.\

  • Selesai, fitur two step verification sudah aktif. 

2. Aktifkan sidik jari untuk membuka whatsapp

Fitur ini akan berguna jika handphone kamu dicuri atau hilang, maka orang lain tidak bisa membuka aplikasi whatsapp kamu karena harus menggunakan sidik jari. Cara mengaktifkan nya :

  • Masuk ke aplikasi WhatsApp, lalu klik ikon tiga titik di pojok kanan atas pilih settings dan masuk ke menu Account

  • Pilih menu security

  • Pilih fitur fingerprint lock

  • Enable fiturnya lalu kamu bisa daftarkan sidik jari untuk membuka whatsapp

Sangat mudah bukan untuk untuk meminimalisir pembajakan pada whatsapp anda, semoga artikel ini bisa bermanfaat.


Terima kasih sudah membaca 😊

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url